Berapa lama waktu seseorang akan timbul gejala setelah terpapar Nairovirus?

12 Mar 2025 | Admin Infem

Masa inkubasi (timbul gejala) bersifat variatif pada rentang 2-14 hari. Lamanya masa inkubasi tergantung pada cara penularan virus. Jika infeksi terjadi karena gigitan kutu, masa inkubasi biasanya 1-3 hari, dengan maksimal 9 hari. Sedangkan masa inkubasi akibat terpapar kontak dengan darah atau jaringan yang terinfeksi biasanya 5-6 hari, dengan maksimum 13 hari. Menyebabkan peningkatan penularan secara masif di suatu daerah dan dapat mengakibatkan wabah.